Sumatera Utara – Sebagai bentuk kesiapan dalam menghadapi momen libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru), PT Hutama Marga Waskita (Hamawas) menggelar Apel Siaga yang berlokasi di Rest Area km 99 ruas tol Tebing Tinggi – Indrapura, pada Kamis (18/12). Apel Siaga dihadiri oleh perwakilan Dewan Komisaris & Direksi Hamawas, Polisi Jalan Raya (PJR) Polda Sumut serta puluhan peserta apel yang terdiri dari Divisi Layanan Operasional dan Pemeliharaan ruas tol Kuala Tanjung – Tebing Tinggi – Parapat (Kutepat).
Sekretaris Perusahaan Hamawas, Ergy Pramadipta, mengatakan bahwa apel siaga ini merupakan bentuk kesiapan perusahaan dalam memastikan kelancaran, keselamatan, dan kenyamanan pengguna jalan tol selama periode Nataru 2025/2026. Seluruh aspek operasional, mulai dari kesiapan personel, kendaraan operasional, hingga fasilitas layanan pendukung, telah dipersiapkan secara optimal guna memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Mobilitas kendaraan yang memasuki ruas Tol Kutepat pada momen Nataru tahun ini diprediksi meningkat hingga 40 persen atau sekitar 26.000 kendaraan. Peningkatan volume lalu lintas tersebut diperkirakan terjadi mulai H-3, yakni 22 Desember 2025, dengan puncak arus balik pada H+4, yaitu 5 Januari 2026. Untuk mengantisipasi lonjakan tersebut, Hamawas telah menyiapkan berbagai langkah strategis, mulai dari penguatan personel operasional, kesiapan armada layanan, optimalisasi fasilitas tol, hingga koordinasi intensif dengan pihak terkait guna memastikan pengalaman perjalanan pengendara yang aman, lancar, dan nyaman.” imbuh Ergy
Dalam rangkaian apel tersebut, dilakukan pengukuhan Tim Satgas Layanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang sebagai penanda kesiapan organisasi dalam menjalankan tugas pelayanan selama periode Nataru. Kegiatan ini juga ditandai dengan pemencetan tombol sirine oleh perwakilan Hamawas bersama instansi terkait sebagai simbol dimulainya kesiapan operasional, yang kemudian dilanjutkan dengan pengecekan kendaraan dan peralatan operasional, meliputi kendaraan patroli, derek, rescue, dan ambulans.
Guna mendukung operasional dan pelayanan pengguna jalan, Hamawas menyiagakan 35 unit armada operasional dan 311 personel petugas siaga, serta fungsionalkan 2 Tempat Istirahat dan Pelayanan (TIP) di km 99 jalan tol Tebing Tinggi – Indrapura dan TIP sementara di Gerbang Tol Sinaksak. Layanan juga diperkuat melalui 5 lokasi top up pada masing - masing gerbang tol, 33 gardu operasi, 12 unit mobile reader, 202 unit kamera CCTV, serta 8 unit Variable Message Sign (VMS).
Ergy menambahkan saat ini Hamawas mengoperasikan sepanjang 84 km ruas tol yang bertarif yakni Tebing Tinggi – Indrapura dan Kuala Tanjung – Indrapura serta Tebing Tinggi – Sinaksak. Sementara 12,55 km ruas tol yang telah dibuka secara fungsional yakni Sinaksak – Simpang Panei.
“Kami juga akan membuka secara fungsional ruas tol Sinaksak – Simpang Panei untuk mendukung kelancaran momen libur Nataru 2025/2026 agar terwujudnya pengalaman perjalanan yang aman, damai dan menyenangkan” tutup Sekretaris Perusahaan Hamawas Ergy Pramadipta.
Berbagai fasilitas layanan juga tersedia seperti Posko Nataru, Toilet, Musholla yang tersedia di berbagai gerbang tol serta kendaraan pelayanan yang akan membantu pengguna jalan ketika menemukan kendala di ruas tol Kutepat. Mengantisipasi curah hujan yang cukup tinggi pada momen Nataru 2025/2026, Hamawas mengimbau kepada semua para pengguna jalan untuk berkendara sesuai dengan tata tertib dan ketentuan yang berlaku di jalan tol. Patuhi setiap rambu lalu lintas yang ada dan selalu pastikan kondisi fisik dan kendaraan dalam keadaan prima.
Apabila terdapat keluhan atau melihat tindak kejahatan yang ada di jalan tol, agar segera melapor ke Call Centre Kutepat di +62 812 9595 3536.